Mencari tempat nongkrong di Bali pastinya membuat Anda semakin nyaman karena jumlahnya cukup banyak. Saat ini Khayal coffee Studio Bali sudah dikenal sebagai tempat nongkrong sekaligus ngopi dengan konsep menarik. Bahkan tak sedikit traveller menganggap tempat satu ini sebagai destinasi wisata wajib ketika berlibur ke Bali.
Berdasarkan informasi paket wisata Bali ada banyak sarana tersedia di tempat nongkrong satu ini. Kemudian dari sisi harganya pun ramah di kantong. Jadi tak heran bila tempat wisata di Bali ini banyak menarik minat para pecinta kopi yang sudah mendambakan suasana ngopi berbeda.
Khayal coffee Studio Bali Destinasi Ngopi Paling Menarik
Setiap konsep tempat nongkrong pastinya berbeda. Kemudian, ketersediaan fasilitas di dalam kedai kopi pun bisa memberi kepuasan tersendiri bagi pengunjung. Hal tersebut terlihat di Khayal coffee Studio yang mana sanggup melayani pengunjung dengan beragam menu kopi terbaik dan juga fasilitasnya sangat mendukung.
Tempat Ngopi Sekaligus Berfoto
Pihak pengembang Khayal coffee Studio tersebut ternyata memang memberi konsep berbeda untuk kedai kopinya. Terlihat di halaman depan kedai kopi tersebut sebuah taman yang menyajikan tempat duduk lesehan. Dari sinilah pengunjung dapat mencoba sensasi ngopi sambil lesehan kemudian di beberapa sudut halaman terdapat spot berfoto.
Keunggulan spot berfoto di Khayal coffee Studio Bali ini terdapat pada konsep uniknya. Sebuah ayunan dibuat dengan desain berbeda dari biasanya. Kemudian bahan ayunan terbuat dari bambu sehingga konsepnya sangat unik dan cocok untuk spot berfoto bagi pengunjung.
Terdapat Fasilitas Bermain Anak-Anak
Selain memberi fasilitas spot berfoto yang Instagramable, Anda pun bisa menikmati fasilitas untuk anak-anak yang tersedia lengkap. Untuk itulah, kenapa tempat ngopi satu ini banyak dikunjungi dan ramah bagi anak-anak karena tersedia spot bermain anak.
Sekarang Anda tak perlu pusing memikirkan tempat wisata yang menarik dan ramah anak, sebab di dalam paket wisata Bali 3 hari 2 malam sudah tersedia spot wisata Khayal coffee Studio Bali dengan beragam keunikannya.
Harga Menu Terbilang Murah
Menjadi keunggulan lain di dalam menikmati sajian kopi di Khayal coffee Studioyang mana harganya pun tidak mahal. Mayoritas menu yang tersedia adalah es kopi sebagai andalannya, kemudian ada beberapa menu lain seperti es kopi pisang, machiato, baileys, dan masih banyak lainnya.
Sedangkan dari harga es kopi baileys ini sebesar Rp 22.000. Dari hidangan menu makanan sekaligus cemilan terdiri dari donat kampung, risoles, dan masih banyak lainnya. Untuk harga cemilan donat kampung mencapai Rp 8.000 saja. Jadi tidak terlalu mahal untuk menikmati sajian makanan sekaligus kopi terbaikdi Bali ini.
Lokasi dan Jam Operasional
Lokasi Khayal coffee Studio Bali berada di Jl. Labuan Sait No 9 Pecatu. Akses lokasi dari gerai kopi satu ini terbilang mudah karena berjarak sekitar 10 menit saja dari Pantai Labuan Sait. Kemudian untuk jam operasionalnya buka setiap hari. Namun pada hari Senin dan Selasa gerai kopi ini bukan pukul 16.00, kemudian hari Minggu sampai Minggu gerai ini tutup pada jam 21.00.
Ternyata tidak hanya mengunjungi Khayal coffee Studio Bali saja, tetapi Anda masih bisa mengunjungi tempat wisata lainnya dengan memanfaatkan paket wisata Bali 4 hari 3 malam yang mana lebih memuaskan Anda dalam menikmati semua sajian wisata dengan berbagai tema terbaik. Masih ada beragam jenis paket wisata yang bisa Anda pilih terutama dengan mengakses https://www.joglowisata.com.